Home » , » Persik Kediri Sikat Persikab Bandung 4-1

Persik Kediri Sikat Persikab Bandung 4-1

Written By Anton Satria on Minggu, 13 Mei 2012 | 19.01

Persik Kediri menang besar dalam melakoni laga Divisi Utama 2011-2012 Grup 2. Dalam pertandingan di Stadion Brawijaya, Kediri, tadi sore, tuan rumah menang besar atas Persikab Bandung dengan skor 4-1.
Komang Mariawan mencetak dua gol untuk Persik Kediri di menit 3 dan 78. Sedangkan gol lainnya dicetak oleh Faris Aditama di menit 27 dan Oliver Makor di menit 72. Sementara, Persikab Bandung membalasnya dari tendangan William Moreno Teixera di menit 45.
Persik Kediri sejak menit awal sudah bermain menekan. Bahkan, tim berjuluk Macan Putih ini menunjukkan permainan agresif ingin segera mencetak gol. Dan hasilnya terlihat ketika baru menit 3 Persik Kediri berhasil membuat gol lewat Komang Mariawan.
Gol ini berawal dari serangan cepat yang dibangun Fatchul Ihya. Komang yang berdiri dengan kawalan dua pemain Persikab Bandung akhirnya berhasil lolos. Dengan sundulannya, peman senior Persik Kediri ini berhasil mempedayai penjaga gawang Persikab Bandung Deni Sopandu.
Permainan agresif Persik Kediri tak lepas dari formula main yang diracik oleh Pelatih Djoko Malis Mustafa. Ia membuat strategi 3-4-3. Tiga pemain depan dipasang untuk mendobrak Persikab Bandung. Ketiga pemain itu adalah Oliver Makor, Faris Aditama, dan Komang Mariawan.
Di menit 27 kembali Persik Kediri membikin gol. Komang yang membawa bola di sayap kanan mengumpan kepada Faris Aditama. Bola pun lantas melambung. Faris tak menyiakannya dengan menendang ke gawang Persikab Bandung. Skor pun berubah 2-0.
Sementara, Persikab Bandung sebenarnya juga membuat beberapa kali tekanan. Anak asuh Encang Ibrahim ini mengandalkan duet William Moreno Teixera dan Ervina di depan. Hasilnya, Moreno mencetak gol menjelang bubaran babak pertama. Moreno lolos dari jebakan offside berhasil menceploskan bola ke gawang Dwi Kuswanto.
Di babak kedua, permainan Persik Kediri lebih menekan. Dengan beberapa kombinasi serangan sektor sayap kanan dan kiri, Komang Mariawan dan kawan-kawan terus berusaha menjebol gawang tim tamu. Hasilnya Oliver Makor membuat gol ketiga di menit 72. Enam menit kemudian, Komang Mariawan kembali membikin gol keduanya lewat sundulan kepala.(*) Rizki Daniarto - Kediri
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © 2012. @Anton_Kisya - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger