Home » , » Polisi Kartini Indonesia

Polisi Kartini Indonesia

Written By Anton Satria on Rabu, 25 April 2012 | 09.24

Lisda Cancer wanita kelahiran 10 Juli 1968 merupakan salah satu ahli forensik wanita yang dimiliki oleh Kepolisian Republik Indonesia. AKBP Lisda Cancer yang juga merupakan Dokter Gigi lulusan Universitas Indonesia thn 1994 kini sedang menjalani kuliah di Master of Biotechnology Studies (Forensic DNA) Flinders University South Australia (2011-sekarang).

Berbagai macam kasus besar pernah ditangani oleh polisi wanita satu ini antara lain Operasi DVI pada kasus pengeboman Kedutaan Besar Australia tahun 2004, Operasi DVI pada kasus penangkapan terroris DR AZAHARI tahun 2005, Operasi DVI pada kasus kecelakaan pesawat garuda Yogyakarta tahun 2007, Operasi DVI pada kasus pengeboman hotel JW Marriott dan Ritz Carlton tahun 2009.

Istri dan sekaligus ibu untuk tiga orang putrinya ini ingin membutikan bahwa wanita masa kini pun bisa menjalani dan mengemban tugas sebagai ibu rumah tangga sekaligus abdi untuk masyarkat.
AKBP Lisda Cancer bersantai dan bercengkrama bersama keluarga memanfaatkan waktu luang yang ada.
Foto:Anhar Rizki Affandi
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © 2012. @Anton_Kisya - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger